alunan cahaya

Author: Unknown /

dia tetap akan selalu tersenyum
tersipu dengan sapaan malam
menegasikan dingin hujan menjadi derasnya nyanyian
oh! tatkala andromeda menyembunyikan surga
sudah ku melangkah ribuan cahaya
sudah ku melihat sedari dulu
dan ratapan bumi takkan bisa terdengar hingga galaksi sana
oh, galaksi indah yang berada dalam gelap
yang menghanyutkan asa dan membuai dengan keheningan
kegelapan yang bercahaya, kerling manis para bintang
mengingatkan secercah mimpi yang hilang
oh, bulan yang tersembunyi
tak dapatkah sedikit bahasaku kau mengerti
karena bila bias kata-kata tak luput dari tarian jari,akankah kau mengerti?
oh bulan yang bersembunyi


Aji
Bandung, 20 Oktober 2010
3.05 AM

0 comments:

Post a Comment